Rabu, 07 Oktober 2009

ESSAY DIODA

Nama: Asad Haidar
NIM: 35774
Prodi: Teknik Nuklir

Mahasiswa Adalah Pejuang!!!


Manusia modern erat kaitannya dengan “globalisasi”. Sering kita mendengar dan melihat di media massa tentang globalisasi yang terjadi di setiap aspek kehidupan. Hal itupun menjadi bukti untuk globalisasi di bidang teknologi informasi. Sebenarnya apakah globalisasi itu? Kata globalisasi diambil dari kata global yang maknanya adalah universal. Globalisasi sendiri belum memiliki definisi yang mapan, kecuali dari sekedar definisi kerja (working definition), sehingga tergantung dari sisi mana kita melihatnya. Ada yang memandangnya sebagai suatu proses sosial, sejarah, ataupun proses ilmiah yang pada gilirannya akan membawa seluruh bangsa dan negara di dunia makin terikat satu sama lain. Dengan begitu, dapat dikatakan bahwa globalisasi tersebut adalah suatu usaha untuk mewujudkan satu tatanan kehidupan baru atau kesatuan ko-eksistensi dengan menyingkirkan batas-batas geografis, ekonomi, budaya dan masyarakat.

Di sisi lain, ada yang mengatakan bahwa globalisasi adalah sebuah proyek yang diusung negara-negara adikuasa untuk menguasai perekonomian dunia. Dari sudut pandang ini, globalisasi tidak lain adalah kapitalisme dalam bentuknya yang paling mutakhir. Negara-negara yang kuat dan kaya praktis akan mengendalikan ekonomi dunia dan negara-negara kecil makin tidak berdaya karena tidak mampu bersaing.

Globalisasi cenderung berpengaruh besar terhadap perekonomian dunia, bahkan terhadap bidang lainnya seperti budaya dan agama. Pengaruh terhadap ketiga bidang tersebut akan membawa dampak positif dan negatif. Sebagai mahasiswa, kita semestinya melihat globalisasi sebagai suatu mekanisme yang dapat kita manfaatkan untuk bertahan sekaligus bersaing dengan negara lain, terutama negara-negara adikuasa. Karena di era globalisasi kini, tidak ada sekat ataupun ruang penghalang bagi terjadinya transfer teknologi maju dari negara-negara yang maju pula. Disamping sebagai alat untuk bertahan dan bersaing, globalisasi juga menjadi cambuk semangat kita untuk tetap berjuang mempertahankan martabat bangsa ini. Karena globalisasi erat kaitannya dengan persaingan yang semakin ketat di antara bangsa-bangsa, jika kita tidak mampu bersaing, jangan harap negri ini akan tetap eksis dan diakui dalam beberapa tahun ke depan.

Jadi peran mahasiswa disini adalah sebagai ujung tombak bagi negri ini dalam mengatasi, menyesuaikan, dan bahkan mengendalikan globalisasi itu sendiri untuk kesejahteraan bangsa ini. Karena mahasiswa memang dipersiapkan untuk menjadi pejuang bangsa dalam mengatasi permasalahan yang ada. Dan mahasiswa juga dipersiapkan untuk menjadi pemimpin bangsa yang mengendalikan haluan negara dan memberikan kesejahteraan bagi rakyatnya. Hidup Mahasiswa Indonesia!!! Kitalah para pejuang di era modernisasi ini!!! Indonesia Jaya!! Indonesia Merdeka!!! Hidup Indonesiaku!!!

1 komentar:

  1. bagus bagus tulisanmu wahai bapak RT DIODA hahaha. Keunggulan dari mahasiswa adalah penyelesaian masalah dengan pemikiran yang kritis dan terpola dengan baik

    BalasHapus